Tingkatkan Layanan Keimigrasian, Imigrasi Mataram Lakukan Layanan Jemput Bola ke Gili Trawangan

    Tingkatkan Layanan Keimigrasian, Imigrasi Mataram Lakukan Layanan Jemput Bola ke Gili Trawangan
    Layanan Perpanjangan Izin Tinggal WNA di Gilir Terawangan, (15/09/2023)

    Mataram NTB - Mewujudkan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan keimigrasian kepada WNA, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram Kanwil Kemenkumham NTB mengadakan kegiatan pelayanan perpanjangan Izin Tinggal bagi para WNA di Gili Terawangan, Kabupaten Lombok Utara, (15/09/2023).

    Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram Kanwil Kemenkumham NTB Pungky Handoyo kepada media mengatakan kegiatan yang dimaksud sebagai implementasi dari komitmen Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram Kanwil Kemenkumham NTB dalam meningkatkan pelayanan keimigrasian.

    "Wujud komitmen Kami dalam memberikan layanan Keimigrasian, hari ini kami hadir di Gili Trawangan, "ucapnya usai kegiatan.

    Lanjutnya, kegiatan ini juga merupakan model pelayanan izin tinggal yang Imigrasi lakukan dengan cara jemput bola dimana petugas Imigrasi sendiri yang datang kelokasi dimana pemohon berada.

    Dalam pelaksanaan kali ini Kantor Imigrasi Kelas I TPI Mataram bekerjasama dengan salah satu Hotel yang ada di Gili Terawangan sebagai tempat melakukan proses pengurusan Layanan Perpanjangan Izin tinggal bagi warga negara asing.

    "Ini juga wujud semangat kami Imigrasi Mataram dalam meningkatkan kualitas layanan publik kami. Dan kali ini kegiatan khusus pada layanan izin tinggal keimigrasian, "tutupnya.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Rakor Kamtibmas Polsek Sandubaya Pasca Peristiwa...

    Artikel Berikutnya

    Sesi Tahunan AALCO ke-61 di Indonesia akan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bhabinkamtibmas Polsek Mataram Pasang Spanduk Ciptakan Suasana Pilkada Aman Dan Damai
    Bhabinkamtibmas Desa Tarusa Laksanakan Patroli Cooling System Jelang Pilkada Serentak
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu

    Ikuti Kami